Image of Bintang

Text

Bintang



Novel Bintang menceritakan kisah hidup seorang anak perempuan bernama Bintang. Tokoh Bintang di masa kecil dalam novel yang banyak mengambil setting di Indrapura, Batu Bara ini merupakan sosok anak manusia yang tumbuh dan berkembang layaknya anak-anak manusia lainnya, berlari, bermain, memanjat pohon, membantu orang tua, punya rasa ingin tahu yang besar dan ingin belajar banyak hal.

Bintang kecil sudah memancarkan cahaya atau kemilau dalam pribadinya. Memiliki kecerdasan, linguistic, matematis, logis, yang ditandai kemampuan dalam membaca, berbicara, berhitung, menulis puisi dan karangan. Walaupun ia tumbuh dan berkembang diantara anak-anak desa lainnya, namun cita-citanya tidak sama dengan anak desa lainnya.

Cita-citanya patut diacungkan jempol, walaupun untuk menggapai cita-cita itu ia harus rela berpisah sekian lama dengan keluarganya di kampung, hal ini selain karena semangat tinggi yang dimiliki Bintang untuk bersekolah setinggi-tingginya juga karena ultimatum bapaknya bahwa ‘jangan pulang sebelum jadi orang’, wah,wah…bisa dibayangkan perasaan seorang anak perempuan dibiarkan merantau ke luar desa dengan membawa beban ultimatum Bapaknya untuk tidak pulang sebelum berhasil.

Seperti remaja pada umumnya dan dalam novel tentunya tidak lengkap kalau tidak dibumbui cerita cinta, Bintang remaja juga pernah jatuh cinta pada seorang pemuda yang pada akhirnya seiring Bintang beranjak dewasa, ia menyesali cintanya.

Penulis bernama lengkap Winarti ini sungguh pandai menggelitik pembaca dengan menampilkan berbagai karakter teman-teman Bintang semasa di SD hingga SMA, karakte bapaknya yang keras, karakter ibunya yang lembut, karakter saudara-saudaranya dan karakter guru-gurunya.

Semua itu mengandung rasa rindu pembaca untuk bernostalgia ke masa-masa ketika masih berada di kampung—masa-masa kecil, remaja dan masa-masa SMA, dan merantau ke negeri orang untuk melanjutkan sekolah dengan segala warna-warni hidup yang memang harus dijalani untuk menuju manusia dewasa seutuhnya.


Ketersediaan

10024347My LibraryTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
813 Win b
Penerbit Wal Ashri Publishing : Medan.,
Deskripsi Fisik
185 hlm; 17,5 x 12 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
978-979-25-5359-8
Klasifikasi
813 Win b
Tipe Isi
Text Book
Tipe Media
Buku
Tipe Pembawa
Book
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this